Flip, startup penyedia platform pembayaran dan transfer dana antarbank, mengumumkan penutupan pendanaan Seri B senilai $48 juta (688 Miliar Rupiah) yang dipimpin oleh Sequoia Capital India, Insight Partners, dan Insignia Venture Partners. Investasi di Flip menandakan debut Insight Partners di Indonesia bagi perusahaan ekuitas swasta dan modal ventura global yang berbasis di New York ini. Startup rintisan Rafi Putra Arriyan (Ilmu Komputer, 2011 ), Luqman Sungkar (Ilmu Komputer, 2011), dan Ginanjar Ibnu Solikhin...Read More
Tim Stack.py, perwakilan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) di ajang kompetisi International Collegiate Programming Contest (ICPC) Regional Jakarta 2021, kembali mengharumkan nama UI sebagai Best National Team. Tim yang beranggotakan Fausta Anugrah Dianparama, Hocky Yudhiono, dan Pikatan Arya Bramajati, berhasil meraih peringkat keempat dan peringkat dua untuk universitas setelah National University Singapore (NUS). Dr. Denny, dosen Fasilkom UI sekaligus pembimbing mahasiswa yang ikut serta pada ICPC Regional Jakarta...Read More
Fathinah Asma Izzati, mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) program studi (prodi) Ilmu Komputer 2018, mewakili UI pada program University Innovation Fellows (UIF) yang diselenggarakan oleh Stanford University’s Hasso Plattner Institute of Design (d.school). Fathinah menjadi salah satu dari 255 mahasiswa dari 65 institusi pendidikan tinggi yang berasal dari 15 negara yang berhasil terpilih pada program UIF tahun 2021. Sebelum bergabung pada program UIF, Fathinah mengikuti pelatihan yang...Read More
Sembilan tim perwakilan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) berhasil lolos masuk ke International Collegiate Programming Contest (ICPC) Regional Jakarta 2021. Dua tim di antaranya meraih juara pada lomba pemrograman Indonesia National Contest (INC) 2021, yaitu juara pertama yang diraih oleh tim Stack.py, dan juara ketiga oleh tim stack.java. Atas pencapaian tersebut UI masuk dalam top 50 universitas yang lolos pada kontes pemrograman yang akan dilaksanakan pada 20-21 November...Read More
Isolasinfo adalah sebuah aplikasi yang dibuat sebagai bentuk kepedulian mahasiswa dengan bantuan para supervisor dalam menjaga kesehatan fisik di masa pandemi COVID-19, khususnya dalam membantu masyarakat yang menjalani isolasi mandiri tanpa gejala dan gejala ringan. Latar belakang dibuatnya aplikasi ini adalah karena rendahnya pengetahuan dan kepedulian masyarakat terhadap isolasi mandiri di masa pandemi COVID-19. Aplikasi ini mendapatkan hibah pengmas penugasan dekan dari Direktorat Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (DPPM) UI dan...Read More