ISOLASINFO, Aplikasi Kolaborasi Mahasiswa FK UI dan Fasilkom UI untuk Isolasi Mandiri

Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia > E-News > ISOLASINFO, Aplikasi Kolaborasi Mahasiswa FK UI dan Fasilkom UI untuk Isolasi Mandiri

Isolasinfo adalah sebuah aplikasi yang dibuat sebagai bentuk kepedulian mahasiswa dengan bantuan para supervisor dalam menjaga kesehatan fisik di masa pandemi COVID-19, khususnya dalam membantu masyarakat yang menjalani isolasi mandiri tanpa gejala dan gejala ringan. Latar belakang dibuatnya aplikasi ini adalah karena rendahnya pengetahuan dan kepedulian masyarakat terhadap isolasi mandiri di masa pandemi COVID-19. Aplikasi ini mendapatkan hibah pengmas penugasan dekan dari Direktorat Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (DPPM) UI dan juga bermitra dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jakarta Pusat.

Isolasinfo dilengkapi dengan berbagai fitur yang membantu masyarakat dalam menjalani masa Isolasi Mandiri saat penderita COVID-19 bergejala ringan dan tidak bergejala, serta memberikan edukasi terkait COVID-19 kepada penggunanya. Aplikasi ini berfokus untuk membantu menjaga kesehatan fisik dan mental penggunanya di masa pandemi COVID-19.

Fitur yang ditawarkan pada aplikasi ini meliputi fitur asesmen untuk mengetahui gejala atau kondisi yang dialami pengguna dari hari ke hari, fitur nutrisi untuk membantu para penggunanya memenuhi kebutuhan nutrisi disertai dengan fitur pengingat minum obat atau vitamin, fitur edukasi mengenai isolasi mandiri yang ditampilkan dengan kartu dan infografis menarik, fitur olahraga yang berisi edukasi olahraga, asesmen sebagai syarat untuk melakukan olahraga, dan olahraga yang dapat dikerjakan selama melakukan isolasi mandiri, Fitur well-being untuk menjaga kesehatan mental melalui edukasi dan journaling, dan fitur forum dimana para pengguna bisa saling bercerita dan menyemangati antara satu dengan yang lainnya.

Aplikasi ini diinisiasi oleh Shakira Amirah (FKUI 2020), beserta tim mahasiswa FKUI yaitu Emir Gibraltar Faisal (FKUI 2020), Emanuel Verrel Didy (FKUI 2020), Theresia Feline Husen (FKUI 2020), Fransisca Yohanna Priscilla (FKUI 2020), Isyah Rahma Dian (FKUI 2020) dan Andito Mohammad WIbisono (FKUI 2019).  Beserta tim mahasiswa dari Fasilkom UI yaitu Muhammad Faishal Ammar Wibowo (Sistem Informasi – Fasilkom UI 2017), Ali Yusuf  (Sistem Informasi – Fasilkom UI 2017), Arief Darmawan (Sistem Informasi – Fasilkom UI 2017), Mutia Rahmatun Husna (Ilmu Komputer – Fasilkom UI 2017) dan Salsabila Hava Qabita (Ilmu Komputer – Fasilkom UI  2017).

Kolaborasi ini disupervisi oleh dokter dan dosen dari FKUI-RSCM serta Fasilkom UI antara lain Prasandhya A. Yusuf, S.Si, M.T., Ph.D (Dep. Fisika Kedokteran / Medical Technology IMERI, FKUI),  dr. Dewi Friska, MKK (Dep. Ilmu Kedokteran Komunitas FKUI), Dr. dr. Kristiana Siste, SpKJ(K) (Dep. Ilmu Kesehatan Jiwa FKUI), Dr. dr. Nani Cahyani, SpKO  (Program Studi Ilmu Kedokteran Olahraga, Dep. Ilmu Kedokteran Komunitas), dr. Erfi Prafiantini, M.Kes (Dep. Ilmu Gizi FKUI), dr. Esthika Dewiasty, Sp.PD, M.Sc (Dep. Ilmu Penyakit Dalam FKUI/RSCM), Adila Alfa Krisnadhi, S.Kom., M.Sc., Ph.D (Fasilkom UI), dr. Risky Dwi Rahayu, M.Gizi (Program Studi Ilmu Kedokteran Olahraga Dep. Ilmu Kedokteran Komunitas)