COMPFEST7 “Raising IT Awareness for a Perfect IT Impact in Indonesia”

Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia > E-News > COMPFEST7 “Raising IT Awareness for a Perfect IT Impact in Indonesia”

Fakultas Ilmu Komputer (FASILKOM) Universitas Indonesia menyelenggarakan Compfest7 pada tanggal 3-4 Oktober 2015 di Balairung UI, Kampus UI Depok. Bertajuk “Raising IT Awareness for A Perfect IT Impact in Indonesia”. Compfest7 di tahun 2015 ini adalah pagelaran Computer Festival yang ke-7 sebagai One Stop IT Event yang menggabungkan berbagai kegiatan edukatif mengenai perkembangan di dunia IT (Informasi dan Teknologi). Perhelatan Compfest7 bertujuan untuk membuka dan menambah wawasan masyarakat mengenai pemanfaatan IT dengan menjunjung tiga nilai utama, yaitu Perfect Impact, Collaboration, dan IT Awareness.

Compfest7 secara resmi dibuka pada hari Sabtu, 3 Oktober 2015 pkl 13.30 WIB oleh Executive Officer Compfest7, Jundi Ahmad Alwan. Lalu Awarding Session Compfest7 pada hari Minggu, 4 Oktober 2015 pkl 14.00 WIB di Auditorium Fakultas Hukum UI, sambutan disampaikan oleh Mirna Adriani, Ph. D (Dekan Fasilkom UI), Nur Mahmudi Ismail (Walikota Depok) dan Abdur Rohim Boy Berawi (Deputi Ristek Badan Ekonomi Kreatif).

Rangkaian acara Compfest7 terdiri dari Organize-IT, Compfest7 on Tour, Seminar, Competition, Academy, IT Exhibition, dan Entertainment. Rangkaian Organize-IT merupakan rangkaian acara seminar yang mengundang perwakilan dari Google Student Ambassador UI, telah terlaksana pada tanggal 21 Maret 2015. Peserta seminar ini adalah anggota lembaga kemahasiswaan di Fasilkom UI. Compfest7 telah melakukan Compfest on Tour ke berbagai sekolah dan universitas dalam pre-event Compfest.

Dalam 8 sesi seminar, Compfest menghadirkan para pembicara yang merupakan professional dalam bidangnya. Rangkaian Seminar dapat dihadiri oleh masyarakat umum (tanpa dipungut biaya). Seminar ini mengundang para praktisi IT ternama. Para pembicara membahas berbagai inovasi IT pada bisnis di masa depan, diantaranya mencakup topik Optimizing E-commerce Expansion to Drive Indonesia’s Growth (Leotinus Alpha Edison, Tokopedia); Impactful User Experience For Better Product Development (Ketut Sulistyawati, Somia Customer Experience); Spread Your Brand Through Digital Marketing (Tuhu Nugraha, Upnormals PingFans); Make Your City Smarter with IoT (Panji Wasmana, IBM); Speech Technology: Hearing and Speaking The Google Way (Petar Aleksic, Google New York City); Natural Language Generation: Making Computers Speak (Steven Burnett, Google Mountain View, California); Game Development as A Lucrative Business (Gustavo Matsumoto Rosendo dos Santos, Gameloft Yogyakarta); dan Get Ready to Jump Start Your Startup (Fung Fuk Lestario, Rupawa.com).

Rangkaian Academy merupakan pelatihan pembuatan animasi (3D) dengan menggunakan aplikasi Open Source dan Blender. Pelatihan yang dilaksanakan pada bulan Juni 2015 ini, terdiri dari Animation Academy (edukasi pembuatan film animasi) dan Startup Academy (pembimbingan ide startup). Selain itu, rangkaian Kompetisi telah dimulai sejak Mei 2015 dengan mempersembahkan 5 kompetisi yakni Open App Challenge, Indie Game Ignite, Internet of Things Competition, Competitive Programming Contest, dan Business IT Case. Pengumuman pemenang kompetisi dilakukan pada acara puncak Compfest7, tanggal 4 Oktober 2015, sebagai berikut:

Best Participant : Kreanovator

Animation Academy

  • The Best Story  : Ayam Jago
  • The Best Visual Look : Api Biru Kawah Ijen
  • The Best Effect : Siap Tempur Maju Juara (STMJ)
  • The Best Animation : Api Biru Kawah Ijen
  • The Best Music and Sound : Ayam Jago

Internet of Things Competition

  • First Winner : TimIOT-JTK1 (Politeknik Negeri Bandung) – Angkot Tracer
  • Second Winner : Lazarus (Universitas Indonesia) – Selokan Monitoring System
  • BPBD Disaster Solver  Award : Comnet Assistant (Universitas Brawijaya) – Link’a Flood Detector
  • Transportation and Public Facility Award : TimIOT-JTK1 (Politeknik Negeri Bandung) – Angkot Tracer
  • Health and Sanitation Award : Lazarus (Universitas Indonesia) – Selokan Monitoring System

Open App Challenge

  • Champion of Open App Challenge : Tim SMTI07 – Donor Kita
  • Runner Up : Tim DI – Siaga.in
  • BPBD Disaster Solver  Award : Tim DI – Siaga.in
  • Transportation and Public Facility Award : Tim Su’ad – TUGS
  • Health and Sanitation Award : Tim SMTI07 – Donor Kita

Business- IT Case

  • Champion : EzyTeam
  • First Runner Up : 182.12 Legacy FM
  • Second Runner Up :  Rolling Eyes
  • Best Speaker : Dilla Anindita

Indie Game Ignite

  • CompFest Game of the Year : Tesseract – Nusantara Culinary Tycoon
  • 2nd Place of Indie Game Ignite : Game Changer – Ascender
  • 3rd Place of Indie Game Ignite : Regulus Studio – Kitchen Mania: Mini Games
  • Famous Bards of Indonesian Culture : Tesseract – Nusantara Culinary Tycoon
  • Warriors of Social Impact : Masukang.in – Parking Kong
  • Leading Engineers of Game Mechanic : Game Changer – Ascender
  • Wizards of Fine Visual Arts : Regulus Studio – Kitchen Mania: Mini Games

Senior Competitive Programming Contest

  • 1st Place : DELAPAN.3gp – Institut Teknologi Bandung
  • 2nd Place : GGanteng Mk-II – Universitas Indonesia
  • 3rd Place : MaRaThon – Universitas Indonesia
  • Honorable Mention : Azreon – Universitas Bina Nusantara dan Ainge CP – Institut Teknologi Bandung

Junior Competitive Programming

  • 1st Place : Firman Hadi – SMA Negeri 1 Depok
  • 2nd Place : Christopher Samuel – SMAK St. Louis 1 Surabaya
  • 3rd Place : Norman Bintang – SMA Negeri 4 Denpasar
  • Honorable Mention : Kevin Arimetta Tionanda – SMAK Penabur Gading Serpong dan Muhammad Yusuf Sholeh – SMA IT Al Irsyad Purwokerto

Compfest7 juga menghadirkan IT Exhibition yang merupakan pameran dari berbagai startup, studio games, komunitas, animation studio, serta institusi pendidikan. Tidak hanya itu, suguhan Entertainment dari beberapa musisi Indonesia dengan special performance oleh Teza Sumendra turut memeriahkan event Compfest7.

Acara Compfest7 ini diharapkan dapat menjadi salah satu sarana mempertemukan generasi muda yang cerdas dan inovatif di bidang IT dengan intitusi pendidikan, pemerintah serta perusahaan yang berminat dan tertarik dalam inovasi IT sehingga bermanfaat dalam membangun masyarakat dan bangsa.