Muhammad Ayaz Dzulfikar, mahasiswa Fasilkom UI angkatan 2015 telah berhasil meraih juara di bidang Programming Contest pada kompetisi Arkavidia 4 yang diselenggarakan di ITB. Pada perhelatan final Programming Contest Arkavidia 4 kali ini, para peserta diharuskan menuliskan kode program dalam bahasa Pascal, C, C++ dan Java. Kecepatan dan akurasi yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Ayaz untuk menjadi yang terbaik pada kompetisi ini.
Bagi pria kelahiran Bontang, 28 Agustus 1997 ini, prestasi di Arkavidia 4 merupakan prestasi pertamanya berkompetisi secara individu. Sebelumnya, Ayaz terlibat dalam beberapa kompetisi secara group/ kelompok. Ayaz pernah terpilih masuk ke dalam tim UI-Fasilkom pada kompetisi tingkat dunia yang paling bergengsi yakni: ACM-ICPC (International Collegiate Programming Contest) tahun 2017 yang diselenggarakan di South Dakota, USA.
Selain itu, selama masa studinya yang masih berjalan di Fasilkom UI, Ayaz juga pernah terlibat dalam sejumlah kompetisi bidang pemrograman di Singapura, Myanmar, dan Thailand. Prestasi yang diraih Ayaz ini, diakui dirinya bahwa perlu kemampuan akurasi dan cekatan yang mumpuni dalam pemrograman. Kemampuan ini diperoleh pria lulusan SMA YPVDP Bontang ini dari kegigihannya berlatih di setiap ada kesempatan. Ayaz berpesan kepada teman-teman yang ingin mengikuti lomba agar selalu giat berlatih dan tidak mudah menyerah dalam menghadapi persoalan.