Titipan lowongan
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Semakin meningkatnya kemajuan teknologi informasi, nyatanya tidak berbanding lurus dengan tingkat kecerdasan literasi digital. Khususnya pada anak-anak, dimana pada usia ini, seharusnya mereka sudah diajarkan tentang pentingnya literasi digital dan pemanfaatan teknologi informasi dengan baik.
Dengan mempelajari ilmu komputer, Programmer Cilik memiliki harapan agar anak-anak dapat terasah kemampuan literasi digitalnya dengan baik sejak dini. Selain itu, kami juga membuat program-program yang bertujuan untuk mengasah kemampuan mereka, meningkatkan imajinasi dan kreativitas, serta kemampuan dalam memecahkan masalah dan berlogika.
Programmer Cilik membuka kesempatan kepada Anda yang peduli pada kecakapan literasi digital anak untuk bergabung menjadi tutor coding untuk anak-anak usia 4-12 tahun.
Kategori kelas:
– Kinder Coding (4-6 tahun)
– Children Coding (7-12 tahun)
Materi Pelajaran yang diampu:
Visual Block Coding
3D Game Programming
Artificial Intelligence
AR/VR
Design Grafis
Robotic
Website Development
Persyaratan:
Laki-laki/Perempuan Muslim
Memahami dasar-dasar ilmu pemrograman (jika mahasiswa maka tidak ada batas minimal tingkat)
Mampu berkomunikasi dengan baik
Mampu bekerja sama
Siap belajar
Senang mengajar anak-anak
Sabar
Metode pembelajaran dilakukan secara daring sehingga dapat dilakukan dimana saja
Daftarkan diri Anda dengan mengisi form berikut ini:
Jika ada pertanyaan, dapat menghubungi ke:
0813-8410-2948 (Fitri)
Terima kasih,
Salam Cerdas Literasi Digital!
Programmer Cilik
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh