Startup dan Hackathon Asia – Jakarta 2014

Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia > Berita > Startup dan Hackathon Asia – Jakarta 2014

HacketonJakarta2014

Fasilkom UI berhasil mengukirkan nama di ajang Startup dan Hackathon Asia – Jakarta 2014 yang diselenggarakan oleh Tech in Asia pada tanggal 26-27 November 2014. Acara ini merupakan acara kompetisi tingkat internasional antar startup dan antar aplikasi se-Asia.

Pada kompetisi Hackathon Asia, mahasiswa Fasilkom UI yang terdiri dari Fauzan Helmi Sudaryanto, Caraka Nur Azmi, Rasmunandar Rustam, Taufan Satrio dan Riska Fadila berhasil meraih juara umum dan juara satu untuk kategori Challenge PayPal. Mereka berhasil membawa hadiah sebesar USD 1000, satu buah Parrot AR 2.0 Drone dan trofi Hackathon Asia Champion melalui aplikasinya yaitu Siaga Banjir+. Aplikasi ini merupakan pengembangan dari aplikasi Siaga Banjir dengan menambahkan fitur peta kawasan banjir yang diperoleh secara crowdsourcing. Sebelum di-upgrade, aplikasi Siaga Banjir ini pernah meraih penghargaan di ajang internasional yang diselenggarakan oleh Global Facility for Disaster Reduction and Recovery (GFDRR) dari World Bank Group.

Kemudian peraih juara satu untuk kategori Challenge Intel, Fasilkom UI melalui Ginanjar Ibnu Solikhin, Luqman Sungkar, Rafi Putra Arriyan  dan Yusuf Cahyo berhasil mendapatkan hadiah berupa Lenovo ThinkPad Tablet 2 dengan aplikasinya yaitu Pushla. Aplikasi ini merupakan aplikasi pulsa top-up berbasis HTML 5 dengan memanfaatkan Intel XDK.

Selain itu, prestasi juga dipersembahkan oleh Alumni Fasilkom UI melalui kompetisi antar Startup. Andreas Senjaya (Alumni Fasilkom 2011) berhasil memenangkan hadiah USD 10.000 dan trofi Startup Asia Arena Champion dengan produk iGrow yang diusung oleh startup mereka, Badr Interactive. iGrow berhasil mengalahkan 8 finalis dari Hong Kong, Jepang, Korea Selatan dan lainnya. Apliaksi ini adalah platform untuk infrastruktur hijau yang bisa dipakai oleh siapa saja. iGrow menyediakan system untuk  supervisi dan administrasi kegiatan tanam menanam, sehingga apapun yang ditanam akan dapat dipantau perkembangannya dari waktu ke waktu.

Selamat kepada para pemenang Startup dan Hackathon Asia 2014. Semoga kerja keras rekan-rekan dalam menghasilkan produk di bidang IT dapat bermanfaat bagi banyak orang.