IKI-20230/80230: Sistem Operasi
Rahmat M. Samik-IbrahimFebruari 2004 - Juni 2004
Jadual Kuliah, Ujian, dan Bobot Penilaian
Bagian "Jadual dan Bobot" ini sengaja ditampilkan paling awal, sebab merupakan hal yang paling sering ditanyakan!
- Kuliah
Senin, Rabu: 08.00-08.20 -- JEDA -- 08.20-09:00 -- JEDA 09:07-09.47, Ruang 302, Gedung B. - Ujian Akhir Lisan
- Bobot: 30%.
- Jenis Soal: Untuk mengevaluasi kemampuan kognitif hingga tingkatan analisa.
- Contoh Soal: Akan dibahas pada saat kuliah/latihan.
- Jadual: Rabu, 09 Juni 2004: 09:00-09:30; 09:30-10:00; 10:00-10:30; 10:30-11:00; 11:00-11:30; 11:30-12:00.
- Tugas
- Bobot: 30%.
- Akan ada pengumuman lanjut
- Partisipasi Kelas
Para peserta diharap berpartisipasi secara aktif dalam kelas, serta telah mempelajari bahan ajar sebelum tatap muka. Latihan soal dianggap akan dikerjakan secara proaktif.- Bobot: 40%
- Bonus: hingga 10%
- Nilai Akhir
Nilai HURUF > 86 A 71 - 86 B 56 - 71 C 41 - 56 D < 41 E - Administratif
Harap untuk tidak mengajukan kepada pengajar: ujian susulan, tugas tambahan, atau segala jenis permintaan perbaikan nilai dan masalah administratip lainnya (sakit, pindah kelas, dst.). Silakan menghubungi Fakultas (bagian akademik) untuk mengurus dan merundingkan hal tersebut.Informasi lanjut dapat diikuti melalui intranet JUITA http://forum.vlsm.org/. Hubungi HELPDESK untuk petunjuk mem-bypass proxy.
Pengajar dan Asisten
- Rahmat M. Samik-Ibrahim -- rms46 <@T> ui dot edu
- Christiono Hendra -- tiono101 <@T> mhs dot cs dot ui dot ac dot id
Penjelasan Umum
- Kode/Nama Mata Ajar: IKI-20230/80230 Sistem Operasi.
- Satuan Kredit Semester: 4 (empat) SKS Kuliah Tatap Muka,
yang dijabarkan menjadi:
- 52 sub-pokok-bahasan.
- 4 partisipasi praktikum penginstalan sistem.
- 1 tugas.
- Para peserta kuliah, diharapkan menguasai bahasa pemrograman
Java, serta pernah atau sedang mengambil mata kuliah:
- IKI-10100: Struktur Data dan Algoritma.
- IKI-20210: Pengantar Organisasi Komputer.
Sasaran Pembelajaran
- IKI-20230/ 80230 merupakan mata ajaran tingkat dua. Sasaran pembelajaran terminal-nya ialah agar peserta memiliki landasan kuat untuk menghadapi mata ajaran pada tingkatan-tingkatan berikutnya.
- Sasaran Pembelajaran Penunjang, agar peserta mata ajaran:
- memahami bahwa sistem operasi merupakan bagian yang penting dari sebuah sistem komputer.
- memahami bahwa mata ajar sistem operasi merupakan komponen inti dari kurikulum bidang ilmu komputer.
- memahami serta sensitif terhadap konsep-konsep dasar dari sebuah sistem operasi modern, seperti struktur komputer modern, manajemen proses, memori, sistim berkas dan sistem I/O, tanpa harus melakukan pembuktian teori secara formal.
- memahami beberapa konsep sistem operasi dengan pemrograman bahasa JavaTM.
- memiliki pengalaman dalam menggali sebuah topik sempit/ khusus bidang sistem operasi, serta dapat menerangkan topik tersebut dalam sebuah tulisan lengkap.
- mengkaitkan konsep-konsep sebuah sistem operasi dengan sebuah sistem operasi yang nyata.
Rujukan
- [RUJUKAN UTAMA -- RU] Abraham Silberschatz, Peter Galvin, dan Greg Gagne: Operating System Concepts with Java -- Sixth Edition, John Wiley & Sons, 2004, (Perpustakaan Fakultas). Bahan kuliah dari buku ini tersedia di intranet JUITA. Silakan menggunakan edisi-edisi sebelumnya, dari para pengarang yang sama.
- [CALON RUJUKAN UTAMA - CRU] Sistem Operasi -- Bahan Kuliah IKI-20230, mungkin (revisinya) akan digunakan pada tahun-tahun mendatang.
- [RUJUKAN PELENGKAP]
- [RP1] William Stallings: Operating Systems, 4th ed., Prentice Hall, 2001, (Perpustakaan Fakultas).
- [RP2] Andrew S. Tanenbaum: Modern Operating Systems, 2nd ed., Prentice Hall, 2001, (Perpustakaan Fakultas).
- Silakan juga mengintip:
- Kumpulan Soal Ujian -- dalam format OpenOffice.org.
- [FHS] Filesystem Hierarchy Standard, oleh Rusty Russell dan Daniel Quinlan, FHS Group.
- [GPL] Mengapa Perangkat Lunak Seharusnya Tanpa Pemilik, oleh Richard Stallman, FSF.
- Linux Kernel 2.4 Internals.
- Linux Kernel Module.
- ARSIP tugas semester ini.
- ARSIP tugas lainnya.
Metoda
Metoda akan dijelaskan dalam lembaran terpisah.
Pokok Bahasan
Pokok Bahasan akan dijelaskan dalam lembaran terpisah.
Tugas
Tugas akan dijelaskan dalam lembaran terpisah.
Tata Tertib
Sejalan dengan aturan-aturan Fakultas, diantaranya Keputusan Dekan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia no. 1007/SK/PT02.H4.FASILKOM/PP/1/1998 tentang Tata Tertib Peserta Ujian Tengah Semester dan Ujian Akhir Semester, ketentuan mengikuti kuliah IKI-20230/ 80230 ini sebagai berikut:
- Setiap peserta harus membaca dan memahami edaran ini, dengan menanda-tangani potongan lembaran di bawah ini.
- Setiap peserta harus hadir tepat waktu sesuai jadual yang telah ditetapkan.
- Selain saat JEDA, peserta yang terlambat atau keluar/
masuk kelas akan dikenakan DENDA
yang akan dimusyawarah/ sepakati pada pertemuan hari pertama.
Secara musyowaroh dan mupaqat, telah ditetapkan:
- Terlambat: Dua terlambat pertama GRATIS, 5 keterlambatan berikutnya @ Rp. 1000.-; selanjut @ Rp. 5000.-
- Gangguan HP: Rp. 5000.- per gangguan. (pada saat ujian, potongan nilai 30%).
- Sangat dianjurkan untuk tidak kebelakang (membuang air) pada saat kuliah/ujian berlangsung.
- Ketentuan khusus ujian lisan:
- Harap menandatangani daftar hadir, serta memperlihatkan kartu pengenal berfoto seperti KTM, SIM, atau KTP.
- Membawa alat tulis-menulis secukupnya, serta dua lembar lembar memo ukuran A4 (timbal balik),
- TIDAK DIPERKENANKAN MEMBAWA: kertas tambahan, tempat pinsil, tas, jaket, serta tidak membawa peralatan elektronis seperti kalkulator, palm, komputer, telepon genggam, pager, dan lain sebagainya.
- Mengundurkan diri dengan alasan "tidak sehat" hanya dapat dilakukan sebelum ujian dimulai.
- Pelanggaran ringan dapat berakibat pemotongan nilai ujian hingga 30%.
- Pelanggaran terhadap ketentuan tata tertib ujian lainnya akan dilaporkan kepada Wakil Dekan I.
Rencana Kuliah
Rencana Kuliah akan dijelaskan dalam lembaran terpisah. POTONG DI SINI
Pernyataan
Yang bertanda-tangan di bawah ini, telah membaca dan memahami ketentuan mata kuliah IKI-20230/80230 ini.
Tanggal/Nama/NPM/ Tanda-tangan: