Dies Natalis ke-33, Fasilkom UI Proaktif Siapkan SDM TIK Unggul

Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia > Berita > Dies Natalis ke-33, Fasilkom UI Proaktif Siapkan SDM TIK Unggul

Dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-33, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) menyelenggarakan acara syukuran pada tanggal 30 Oktober 2019 di Auditorium Dr. Indro Suwandi. Acara ini juga sekaligus melakukan peresmian gedung baru Fasilkom UI langsung oleh Rektor UI, Prof. Muhammad Anis. Dalam sambutannya beliau menyampaikan harapannya untuk Fasilkom UI yang telah berusia 33 tahun.

“Saya sebagai pimpinan menyampaikan apresiasi kepada seluruh civitas academica, Fasilkom UI dan tendik serta alumni yang telah berkontribusi dalam memajukan Fasilkom UI. Prestasi dan reputasi Fasilkom UI yang sudah baik harus lebih diberdayakan dan ditingkatkan ke tingkat unggulan selanjutnya guna mendukung visi UI menuju universitas unggulan Asia, jelas Prof. Anis.

Pada kesempatan ini Dekan Fasilkom UI, Ibu Mirna Adriani, Ph.D, mengucapkan terima kasih kepada Rektor UI atas kontribusi dan perhatiannya demi kemajuan Fasilkom UI, khususnya pembangunan gedung baru yang kini telah dapat digunakan untuk kegiatan perkuliahan.

Untuk menghibur tamu undangan, panitia mempersembahkan penampilan tari oleh kelompok Binari Fasilkom UI dan nyanyian oleh Puspa Swara yang merupakan perwakilan dari civitas academica Fasilkom UI.

Di samping itu, panitia juga menghadirakan gelar wicara atau talk show. Tampil sebagai moderator, Prof. Eko Budiardjo membawakan topik diskusi bertajuk Proaktif Menyiapkan SDM TIK Unggul di Era Cyber-Physical Connected World bersama tiga orang panelis lain, yaitu Bapak Widijanto Satyo Nugroho, Ph.D (staf pengajar Fasilkom UI); Bapak Prihandoko, Ph.D (alumnus angkatan 1986); Bapak Riri Satria, S.Kom, M.M (alumnus angkatan 1988); dan Ibu Nadia Alatas, S.Kom (alumnus angkatan 1990). Dalam diskusi ini para panelis menjelaskan bahwa dalam menghasilkan sumber daya manusia yang unggul diperlukan kemampuan dasar yang kuat yang ditunjang dengan kemampuan soft skill yang baik pula. Kemudian perlunya koordinasi antar disiplin ilmu agar terwujudnya capaian yang optimal di berbagai pihak. Sehingga untuk menghasilkan SDM TIK yang unggul ini, Fasilkom UI harus berkerjasama melibatkan tenaga pendidik, mahasiswa, alumni dan pihak lainnya.

Bapak Widijanto Satyo Nugroho, Ph.D menjelaskan, “Kalau kita bicara SDM, yang pertama itu kita bicara bagaimana pendidikan itu bisa memproyeksikan dari semua tenaga ahli yang ada, yang kedua mereka dapat memiliki pengetahuan yang cukup supaya bisa menguasai berbagai aspek yang ada, sikap  pengetahuan, yang ketiga memiliki keterampilan baik untuk bekerja maupun berwirausaha.”

Sebagai ketua ILUNI12, Bapak Prihandoko, Ph.D, juga memaparkan kegiatan dan kontribusi alumni Fasilkom UI yang telah dilaksanakan beberapa tahun terakhir. Beliau dalam penjelasannya berharap akan banyak alumni Fasilkom UI yang tergabung ke dalam ILUNI12 untuk bersinergi dalam memajukan Fasilkom UI.

Di akhir rangkaian acara syukuran Dies Natalis ke-33, Fasilkom UI memberikan panghargaan bagi mahasiswa-mahasiswa yang berprestasi selama tahun 2019. Mahasiswa dipanggil bergantian dan berfoto bersama dengan Dekan Fasilkom UI, Rektor UI, dan ketua Majelis Wali Amanat (MWA) UI.

Memeriahkan hari syukuran Dies Natalis ke-33 Fasilkom UI, panitia juga menyelenggarakan lomba bazar yang diikuti oleh civitas academica Fasilkom UI yang dapat didatangi oleh tamu undangan. Kehadiran bazar tersebut begitu meramaikan perayaan ulang tahun Fasilkom UI. Ada yang membuka dapur tradisional Jawa, memamerkan kain-kain batik, produk-produk riset, dan lukisan pribadi.

Memasuki usia yang ke-33, semoga Fasilkom UI tidak berhenti menghasilkan sumber daya manusia yang unggul di bidang teknologi informasi dan komunikasi dan memberikan inovasi dan karya untuk kemajuan Indonesia.